Saturday, July 31, 2010

Unfair Life...

Terhadap kehidupan siapa Allah adil?
Yang diberkati secara penuh(Yabes, 1 Tawarikh 4:10~) Yang harus melewati kekejaman dunia untuk menyentuh seorang Kafir? (Anak Perempuan pembantu Naaman, 2 Raja" 5:1-15)) ataukah yang dirajam sampai mati (Stefanus,KIS 6&7) ???

Pertanyaan itu salah... :))

Hidup tidak dirancang untuk "Adil" untuk ukuran manusia.
Hidup dirancang supaya menjadi serangkaian peristiwa untuk mengungkapkan kemuliaan Bapa yang membawa kita dan orang-orang lain kepada kemuliaan itu. Itulah Hakekat kehidupan!

1 Kor 10:31
"Jika engkau makan dan minum atau jika engkau melakukan sesuatu yang lain, Lakukanlah semuanya itu untuk kemuliaan Allah."
*So, 3-3nya memuliakan Allah... tidak peduli cara/proses/apa yang anda/saya alami,mo adil kek, mo nggak ke, mengapa dll. lakukanlah yang terbaik, dan ambil positifnya... sehinga semua itu bisa menunjukkan kemuliaan Allah di dalam kamu.

Roma 11:36
"Sebab segala sesuatu adalah dari Dia, dan oleh Dia, dan kepada Dia."
*Jadi ga usah dipikirkan kehidupan itu adil apa nggaknya.... (soalnya ga da abis"nya... xP)
Namun pikirkan apakah kehidupanmu sudah memuliakan Tuhan apa blon :)) Lagian apa yang dari Bapa selalu baik kok buat kamu....

So berpikirlah seperti yang dibawah ini....,
Habakuk 3:17-18
"Sekalipun pohon ara tidak berbunga, pohon anggur tidak berbuah, Hasil pohon zaitu mengecewakan, sekalipun ladang" tidak menghasilkan bahan makanan, kambing domba terhalau dari kandang, namun aku akan bersorak-sorak di dalam Tuhan, beria-ria di dalam Allah yang menyelamatkan aku."


dari buku : "Teologia Kucing dan Anjing"
Mengintrospeksi Hubungan Kita dengan Allah...
*dengan perubahan secukupnya hehhehehe :D

1 comment: